Pelayanan untuk Peserta Mengabdi hingga Masa Tua

Yudistiro Pranoto

JAKARTA, iNews.id - PT ASABRI (Persero) melalui Kantor Cabang Utama (KCU) Jakarta, menyerahkan Manfaat Tabungan Hari Tua (THT) dan Pensiun kepada Laksamana Muda TNI (Purn) Yoos Suryono Hadi. Penyerahaan Manfaat ASABRI dilakukan langsung oleh Kepala KCU ASABRI Kolonel Laut (Purn) Aris Karyawan bersama Tim, yang juga turut dihadiri oleh Kasubdis Sahguna Disminpersal Kolonel Laut Dian Wahyudi dan Kasi Subdis Sahguna Disminpersal Letkol Eko Budi, serta Mitra Kerja Pembayaran ASABRI pada 11 April 2025.

Ini adalah komitmen ASABRI untuk memastikan layanan diberikan Tepat Waktu, Tepat Orang, Tepat Jumlah, Tepat Alamat, dan Tertib Administrasi. 

Sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang mengelola Manfaat Asuransi Sosial bagi Prajurit TNI, Anggota Polri, ASN Kementerian Pertahanan dan ASN Polri, pada momen berharga untuk memberikan layanan secara langsung kepada Laksamana Muda TNI (Purn) Yoos Suryono Hadi, Tim KCU ASABRI Jakarta juga memberikan penjelasan terkait Manfaat, Hak, dan Kewajiban setiap Peserta ASABRI yang memasuki masa Pensiun. 

Manfaat untuk Hari Tua

Tabungan Hari Tua (THT) adalah tabungan yang bersumber dari iuran peserta dan iuran Pemerintah beserta pengembangannya, yang diselenggarakan dengan tujuan untuk menjamin agar peserta menerima uang tunai pada saat yang bersangkutan berhenti, baik karena mencapai usia pensiun maupun bukan karena mencapai usia pensiun.

Setiap tetes keringat yang tercurah selama masa dinas adalah bentuk pengabdian tanpa pamrih kepada bangsa dan negara. THT menjadi wujud nyata penghargaan atas dedikasiPeserta ASABRI, dan keluarganya. Dengan sistem pengelolaan yang profesional dan transparan, ASABRI memastikan bahwa hak peserta akan diterima penuh dan layak, sebagai bekal untuk menjalani masa purna tugas dengan tenang dan bermartabat. Ini bukan sekadar tabungan—ini adalah bentuk penghormatan terhadap setiap langkah pengabdian.

Editor : Yudistiro Pranoto
Artikel Terkait
Photo
1 bulan lalu

Presiden Prabowo Subianto Pimpin Upacara Peringatan HUT ke-80 TNI

Photo
1 bulan lalu

HUT ke-80, TNI Ajak Warga Jaga Sungai Lewat Aksi Bersih Ciliwung

Photo
2 bulan lalu

Menjaga Asa Prajurit di Perbatasan, Layanan Negara Hadir hingga Atambua

Photo
2 bulan lalu

Panser TNI Siaga di Kawasan Glodok

Photo
2 bulan lalu

Manfaat Jaminan Kecelakaan Kerja Perawatan untuk Pejuang Bangsa

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal