JAKARTA, iNews.id - Penyelam prajurit Batalyon Intai Amfibi 1 Korps Marinir (Yontaifib) bersiap melakukan operasi pencarian korban dan puing pesawat Sriwijaya Air dengan nomor penerbangan SJ182 pada hari keempat di perairan Kepulauan Seribu, Jakarta, Selasa (12/1/2021).
Memasuki hari keempat, tim SAR gabungan terus mencari korban dan serpihan pesawat termasuk black box yang sudah diketahui titik lokasinya.
Pesawat Sriwijaya Air SJ182 rute Jakarta-Pontianak hilang kontak pada hari Sabtu (9/1/2021) dan diperkirakan jatuh di antara Pulau Laki dan Pulau Lancang.
(ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat)