MADRID, iNews.id - Virus corona atau Covid-19 semakin menyebar ke berbagai negara. Jumlah orang positif virus ini mencapai lebih dari 1,2 juta pasien. Korban tewas tembus angka 69.309. Amerika Serikat menjadi negara dengan pasien positif terbanyak sebesar 336.537. Sementara itu korban tewas terbanyak berada di Italia, yaitu sebesar 15.887 orang.
Tim medis menjadi garda terdepan dalam melawan virus yang pertama kali ditemukan di Wuhan, Provinsi Hubei, China akhir tahun 2019 lalu. Virus dengan cepat menyebar ke seluruh penjuru dunia. Dengan kerja keras para petugas medis, jumlah pasien sembuh mencapai 260.012 orang.
Berikut ini merupakan potret tim medis menjadi garda terdepan perang melawan Covid-19: