Prabowo Berikan 20 Motor untuk Dukung Tugas Babinsa Bantu Korban Gempa Cianjur

MNC Media

CIANJUR, iNews.id - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menyerahkan bantuan sepeda motor untuk Babinsa dalam bertugas membantu masyarakat korban bencana gempa Cianjur di Kodim 0608/Cianjur Jawa Barat, Rabu (7/12/2022).

Pada kesempatan itu, Prabowo menyerahkan secara simbolis 20 unit sepeda motor. Ia mengucapkan terima kasih atas reaksi cepat anggota TNI di Cianjur dalam membantu masyarakat terdampak gempa. 

“Saya juga hari ini menyerahkan beberapa motor, nanti hampir seluruh Babinsa di seluruh Indonesia akan kita bekali dengan transpor yang memadai supaya bisa melayani rakyat, supaya bisa membantu,” ujar Prabowo.

Kendaraan roda dua ini diberikan untuk mempermudah tugas para Babinsa dalam membantu masyarakat, mendistribusikan bantuan logistik/sembako, serta mengakses daerah-daerah bencana.

"Pemerintah sangat memperhatikan, Presiden sudah berkali-kali berkunjung, demikian juga saya, untuk memastikan bantuan apa yg dibutuhkan agar saudara-saudara kita yang terdampak gempa dapat pulih kembali,” ujar Prabowo.

Editor : Yudistiro Pranoto
Artikel Terkait
Photo
16 hari lalu

1 Tahun Pemerintahan Prabowo, BSI Cetak Laba Rp5,57 Triliun

Photo
7 bulan lalu

Simbol Persahabatan, Raja Abdullah II Sopiri Presiden Prabowo di Yordania

Photo
10 bulan lalu

Presiden Prabowo Ingin Indonesia dan Malaysia Sinergi dengan Negara-negara Asia

Photo
12 bulan lalu

Gus Miftah Hina Pedagang Es Teh, Begini Gayanya saat Dipanggil ke Kediaman Prabowo

Photo
12 bulan lalu

Bawaslu Putuskan Keterlibatan Prabowo dalam Kampanye Pilkada Bukan Pelanggaran

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal