Presiden Prabowo Beri Penghormatan Terakhir kepada Ekonom Kwik Kian Gie

Riyan Rizki Roshali

JAKARTA, iNews.id - Presiden Prabowo Subianto tiba di Rumah Duka Sentosa, RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat, pada Rabu (30/7/2025). Kedatangan Prabowo untuk memberi penghormatan terakhir kepada ekonom senior sekaligus mantan Menko Bidang Ekonomi, Keuangan, dan Industri Kwik Kian Gie

Mantan Menteri Koordinator Ekonomi Bidang Ekonomi, Keuangan, dan Industri, Kwik Kian Gie meninggal dunia pada Senin (28/7/2025) malam.

Kabar meninggalnya Kwik Kian Gie disampaikan Sandiaga Uno melalui unggahan Instagram pribadinya pada Senin malam. Seperti diketahui, Kwik Kian Gie sempat menjadi penasihat bidang ekonomi pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno jelang pemilu 2019 lalu.

Menurut Sandi, Kwik Kian Gie adalah mentor yang tidak pernah lelah memperjuangkan kebenaran. "Selamat jalan, Pak Kwik Kian Gie. Ekonom, pendidik, nasionalis sejati. Mentor yang tak pernah lelah memperjuangkan kebenaran. Yang berdiri tegak di tengah badai, demi kepentingan rakyat dan negeri. Indonesia berduka," demikian unggahan Sandiaga Uno.

Kwik Kian Gie lahir di Juwana, Pati, Jawa Tengah, pada 11 Januari 1935. Ia adalah seorang ahli ekonomi dan politikus Indonesia keturunan Tionghoa. Kwik menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Ekonomi, Keuangan, dan Industri (1999-2000) dan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional & Ketua Bappenas (2001-2004).

Kwik juga merupakan fungsionaris PDI Perjuangan. Selain itu, sebagai bentuk pengabdian di dunia pendidikan Indonesia, Ia mendirikan Institut Bisnis dan Informatika Indonesia. Kwik Gian Gie tidak hanya dikenal dalam dunia politik, tapi juga sekaligus sebagai pengamat ekonomi.

Editor : Yudistiro Pranoto
Artikel Terkait
Photo
13 hari lalu

Presiden Prabowo Saksikan Pemusnahan 214,8 Ton Narkoba

Photo
22 hari lalu

Presiden Prabowo Saksikan Penyerahan Uang Korupsi CPO Rp13 T di Kejagung

Photo
1 bulan lalu

Presiden Prabowo Subianto Pimpin Upacara Peringatan HUT ke-80 TNI

Photo
3 bulan lalu

Momen Presiden Prabowo Sampaikan Pidato Kenegaraan

Photo
4 bulan lalu

Presiden Prabowo Tiba di Tanah Air Usai Kunjungan Luar Negeri 15 Hari

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal