Aktor Skotlandia Robbie Coltrane Pemeran Hagrid "Harry Potter'' Meninggal Dunia

Mu'arif Ramadhan
Aktor Skotlandia Robbie Coltrane, pemeran Hagrid setengah raksasa di film "Harry Potter'' meninggal dunia.

JAKARTA, iNews.id - Aktor Skotlandia Robbie Coltrane, pemeran Hagrid setengah raksasa di film "Harry Potter'' meninggal dunia. Coltrane yang juga memerankan psikolog pemecahan kejahatan di serial TV "Cracker '' meninggal di usia 72 tahun.
 
Agen Coltrane, Belinda Wright, mengatakan Coltrane meninggal Jumat (14/10) di RS di Skotlandia. Namun belum diketahui penyebab kematiannya. Coltrane jadi terkenal sebagai detektif gigih dalam serial TV "Cracker" 1990-an, dan memenangkan aktor terbaik di British Academy Television Awards, 3 tahun berturut-turut.

Coltrane memerankan Hagrid setengah raksasa yang lembut, seorang mentor bagi bocah penyihir di 8 film Harry Potter, yang dirilis antara 2001 dan 2011. Dia juga berperan sebagai bos Rusia dalam film James Bond `"GoldenEye'' dan "The World is Not Enough''.

Coltrane adalah bintang TV populer yang menyimpan rahasia kelam di miniseri 2016 "National Treasure''. Wright mengatakan Coltrane meninggalkan saudara perempuannya Annie Rae mantan istrinya Rhona Gemmell dan anak-anaknya Spencer dan Alice.

Editor : Wahyu Triyogo
Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal