JAKARTA, iNews.id - Pendemo juga menuntut agar kegiatan LGBTQ dilarang dalam demonstrasi terbesar di Turki. Beberapa ribu orang bergabung dengan demonstrasi yang dijuluki The Big Family Gathering.
Juru bicara penyelenggara, Kursat Mican, mengaku telah mengumpulkan 150.000 tanda tangan untuk menuntut UU baru dari parlemen Turki yang akan melarang propaganda LGBTQ di semua platform termasuk Netflix, media sosial, seni, dan olahraga. Parade LGBTQ tidak diizinkan di Turki sejak 2015. Menjelang demonstrasi, penyelenggara mengedarkan video berisi pawai LGBTQ di Turki.
Video itu dimasukkan dalam daftar pengumuman layanan masyarakat dari pengawas media Turki. Video dan demonstrasi tersebut memicu kecaman dari asosiasi LGBTQ dan kelompok hak asasi lainnya.