YOGYAKARTA, iNews.id - Menko Polhukam Mahfud MD mengaku optimis kasus kematian Brigadir J akan terungkap secara terang benderang. Sebelumnya, Presiden Jokowi sudah tiga kali memberikan peringatan agar kasus kematian Brigadir J diungkap apa adanya, agar tidak ada keraguan di masyarakat.