Kendari, iNews.id - Siswi SMA di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara diperkosa 3 lelaki usai dicekoki minuman keras. Peristiwa terjadi dalam kamar kos, Jalan Pendidikan, Kelurahan Poasia, Kecamatan Abeli, Kota Kendari.
Pelaku B (23), R (24) dan A (27) merupakan anak buah kapal KM Agil Pratama 04. Ketiga pelaku berhasil ditangkap petugas Kepolisian Polsek Abeli, Rabu (22/3/2023). Pelaku ditangkap dipersembunyiannya usai buron selama 1 pekan
Peristiwa ini terungkap setelah korban mengalami sakit pada alat vitalnya. Saat ini, ketiga pelaku sedang menjalani pemeriksaan di Polsek Abeli
Kontributor : Febriyono Tamenk