JAKARTA, iNEWS.ID - Presiden RI Prabowo Subianto mengungkapkan bahwa dirinya telah dihubungi oleh sejumlah pemimpin dunia yang ingin mencontoh program unggulan pemberian makan bergizi gratis (MBG). Bahkan, beberapa di antaranya datang langsung ke Indonesia untuk melihat penerapan program tersebut.
Pernyataan tersebut disampaikan oleh Presiden Prabowo saat menandatangani Peraturan Pemerintah (PP) tentang Tata Kelola Penyelenggaraan Sistem Elektronik Dalam Perlindungan Anak di Istana Kepresidenan, Jakarta, pada Jumat (28/3/2025).