JAKARTA, iNews.id - Zaliznychne direbut kembali oleh Ukraina sejak operasi untuk mendorong mundur, personel militer Rusia dimulai awal September. Tetapi warga desa trauma dengan kependudukan Rusia.
Polisi menyelidiki dua pria yang tewas ditembak dan ditemukan tetangga mereka. Penduduk setempat Maria Hryhorora, mengingat kekerasan beberapa bulan terakhir dengan sangat baik. Hryhorora khawatir desanya belum pulih dan bisa bertahan menjelang musim dingin mendatang.
Tindakan Ukraina merebut kembali wilayah yang diduduki Rusia, memaksa Moskow menarik pasukannya agar tidak terkepung, meninggalkan sejumlah besar senjata dan amunisi.