JAKARTA, iNews.id - Mobil pikap pengangkut sayur tersangkut di atas pembatas jalur Transjakarta. Peristiwa itu terjadi di Jalan DI Pandjaitan, Jatinegara, Jakarta Timur (Jaktim), Rabu (6/1/2021) pagi.
Benturan menyebabkan bagian depan kendaraan rusak. Dua beton separator bus Transjakarta terpental dari posisinya.
Sopir mobil, Nursahid mengalami luka ringan di bagian wajah akibat benturan. Kecelakaan terjadi saat Nursahid akan kembali ke Pasar Induk Kramat Jati.