JAKARTA, iNews.id - Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto meletakkan batu pertama renovasi dan revitalisasi Museum Satria Mandala. Acara berlangsung di Komplek Pusat Sejarah TNI, Jakarta, Rabu (10/3/2021).
Panglima TNI menjelaskan museum Satria Mandala menjadi bagian penting dari pelestarian sejarah bangsa. Museum ini juga untuk membangun jiwa kebangsaan dan patriotisme, khususnya bagi generasi muda.