JAKARTA, iNews.id - Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) menemukan serpihan yang diduga bagian pesawat Sriwijaya Air. Pesawat tersebut jatuh di sekitar Kepulauan Seribu.
Pesawat ini terbang dari Bandara Soekarno Hatta pukul 14.30 menuju Pontianak. Hingga saat ini Basarnas membuka posko di JICT II, Jakarta Utara untuk mencari titik tepat lokasi pesawat itu jatuh sekitar pukul 14.47 WIB.