HANOI, iNews.id - Vietnam menjatuhkan hukuman mati kepada 10 orang atas penyelundupan sabu-sabu, ketamin, dan ekstasi di seluruh negeri menggunakan kereta api.
Kelompok itu memindahkan 300 kilogram obat-obatan dari Vietnam utara ke pusat ekonomi di Kota Ho Chi Minh antara 2015 hingga 2016.
Lima pria dan lima perempuan itu dijatuhkan hukuman mati setelah persidangan pekan ini di Hanoi, sementara dua lainnya mendapat hukuman penjara seumur hidup.
"Kedua pemimpin itu dibayar ratusan ribu dolar karena menjual narkoba," lapor media berita pemerintah Vietnamnet, seperti dikutip AFP, Jumat (17/5/2019).
Persidangan ini dilakukan setelah peredaran narkoba merebak di Vietnam, yang menerapkan beberapa hukuman terberat di dunia untuk kasus narkoba.