2 Alasan Indonesia Perlu Memperjuangkan Nasib Muslim Uighur

Anton Suhartono
Antara
Warga Aceh berdemonstrasi menentang penindasan terhadap muslim etnis Uighur di Xinjiang (Foto: AFP)

Farouk menduga, adanya perlawanan dari etnis minoritas Uighur terhadap China akibat ketidakadilan perlakuan dan ketimpangan dalam hal kepentingan sosial budaya, akses ekonomi dan pendidikan, hingga geopolitik, setelah migrasi besar-besaran ras Han ke Xinjiang.

Padahal wilayah itu sudah menjadi provinsi otonom sejak 1955 dengan nama resmi Xinjiang Uyghur Autonomous Region (XUAR).

“Terkait kasus Uighur, Indonesia harus bersikap lebih care atas dasar kemanusiaan dan keadilan. Sehingga dengan ini membuktikan kepada dunia bahwa Indonesia berdaulat dan konsisten dengan politik luar negeri yang bebas di mata dunia internasional,” jelas Chairman, Center for Islamic Studies in Finance, Economics, and Development (CISFED) ini.

Desakan serupa juga datang dari Majelis Ulama Indonesia (MUI). Ketua Dewan Pertimbangan MUI Din Syamsuddin mengecam keras penindasan atas muslim Uighur. Dia pun mendesak pemerintah melakukan hal yang sama guna menyuarakan protes umat Islam Indonesia.

"Secara khusus, Dewan Pertimbangan MUI meminta Pemerintah Indonesia untuk menyalurkan sikap umat Islam Indonesia dengan bersikap keras dan tegas terhadap Pemerintah RRT (Republik Rakyat Tiongkok/China) dan membela nasib umat Islam di sana," katanya.

Dia menyebut, penindasan seperti itu merupakan pelanggaran HAM yang nyata dan hukum internasional. Hak Asasi Manusia dan International Convenant on Social and Political Rights menegaskan adanya kebebasan beragama bagi segenap manusia.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
2 jam lalu

Zohran Mamdani Gunakan Alquran Milik Kakek untuk Pelantikan Wali Kota New York

Internasional
15 jam lalu

Dilantik Pakai Alquran di Stasiun Tua, Zohran Mamdani Resmi Jabat Wali Kota New York

Internasional
15 jam lalu

China Klaim Latihan Perang Kepung Taiwan Sukses, Gagalkan Upaya Separatisme

Internasional
2 hari lalu

Trump Yakin Xi Jinping Tak Akan Serang Taiwan di Tengah Latihan Perang China

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal