JAKARTA, iNews.id - Dua remaja perempuan warga negara Indonesia (WNI) berusia 17 dan 18 tahun menjadi korban serangan bermotif rasial di Amerika Serikat, Minggu (21/3/2021).
Kedua korban yang meminta identitasnya tidak disebutkan itu diserang oleh empat perempuan lain saat menunggu kereta di Stasiun City Hall yang dikelola Otoritas Transportasi Pennsylvania Tenggara (SEPTA).
Mereka menceritakan pengalaman mengerikan itu kepada stasiun televisi NBC10 dan mengatakan merasa tidak aman lagi berada di tempat umum.
"Saya pulang dan mulai menangis karenasyok. Saya dalam kondisi panik," kata salah seorang korban.
Dalam video yang terekam saat kejadian tampak seorang pelaku bertanya mengapa remaja itu menangis sambil melakukan perundungan.
"Seorang perempuan menampar wajah kanan teman saya sampai saya menangis lalu seorang lainnya menampar bagian kiri kepala saya beberapa kali sampai saya jatuh," ujarnya lagi.
Dia menambahkan serangan tersebut jelas bermotif rasial karena ada 15 sampai 20 orang lain berada di stasiun saat kejadian. Namun para pelaku mendatangi remaja perempuan dan laki-laki dari Indonesia sebelum menghampiri yang lain.