Setiap tanggal 6 Maret, Ghana merayakan hari kemerdekaan dengan hari libur. Dalam hari libur tersebut, warga mengibarkan bendera di rumah, merayakan dengan iringan musik dan makanan. Selain itu, ada karnaval dan parade yang dilakukan pada hari bersejarah tersebut.
Sebelum merdeka, Ghana terlebih dulu merasakan diduduki oleh Portugis yang mendirikan pemukiman di tempat tersebut. Di tahun 1874, Inggris kemudian mengambil alih dan memberi nama British Gold Coast.
Namun karena Inggris lemah pada Perang Dunia II, Inggris mengurangi koloninya termasuk Afrika. Kemudian wilayah Gold Coast mendeklarasikan kemerdekaan pada 6 Maret 1957 dan Perdana Menteri pertamanya adalah Nkrumah.