RIYADH, iNews.id – Arab Saudi pada Sabtu (22/8/2020) ini mengonfirmasi 1.184 kasus baru Covid-19. Ini adalah angka lonjakan terendah kejadian infeksi virus corona di negeri padang pasir itu dalam empat bulan terakhir.
Dengan adanya pertambahan itu, Arab Saudi per hari ini mencatat sebanyak 306.370 kasus Covid-19. Sementara, pasien yang meninggal akibat wabah virus corona di negara itu juga meningkat menjadi 3.619 jiwa setelah 39 orang meninggal pada Jumat (21/8/2020) kemarin.
Juru Bicara Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Arab Saudi, Dr Muhammad al-Abdul Ali menuturkan, instansinya mengonfirmasi 1.374 kasus kesembuhan dari virus corona dalam 24 jam terakhir. Dengan begitu, jumlah pasien Covid-19 yang telah sembuh di Arab Saudi kini mencapai 278.441 orang atau sekitar 90,8 persen dari total kasus infeksi virus corona di negara itu.
Kota Makkah menduduki puncak daftar kejadian infeksi virus corona hari ini dengan 91 kasus. Kemudian diikuti Samta dengan 73 kasus; Riyadh 53 kasus; Hail 50 kasus; Jazan 49 kasus; Baish 47 kasus; Madinah, Sabya, dan Jeddah masing-masing 38 kasus.
“Kasus-kasus lainnya tersebar di berbagai kota dan provinsi di seluruh Kerajaan Arab Saudi,” kata Abdul Ali, dikutip SPA.