Sebelumnya kantor berita Associated Press mengungkap data tak jauh berbeda, sekitar 99,2 persen dari 18.000 lebih korban meninggal akibat Covid-19 pada Mei belum divaksin. Hanya 150 kasus kematian pada orang yang sudah mendapat vaksin penuh.
Meski demikian data dari CDC memberikan pandangan lebih luas mengenai hubungan antara vaksin dan kematian akibat Covid-19.
Meskipun hampir setiap negara bagian sudah melonggarkan pembatasan, tingkat vaksinasi melambat secara drastis, yakni kurang dari setengah dari populasi AS yang memenuhi syarat.
Semua 18 negara bagian sudah memenuhi target Presiden Joe Biden yakni 70 persen, setidaknya setengahnya, sampai 4 Juli. Beberapa negara bagian, seperti Mississippi, Louisiana, Wyoming, dan Alabama, belum melampaui tingkat vaksinasi 50 persen.