Anggota Geng Menyamar Jadi Pengacara, Tembak Mati Penjahat Saingan di Ruang Sidang

Ahmad Islamy Jamil
Ilustrasi penembakan. (Foto: Ist.)

NEW DELHI, iNews.id – Penjahat bernama Jitender Gogi ditembak mati oleh para anggota geng saingannya, saat hadir sebagai terdakwa di Pengadilan Rohini, di Utara New Delhi, India, Jumat (24/9/2021). Para pelaku menyamar sebagai pengacara dan menerobos masuk ke persidangan sebelum membunuh Gogi.

Menurut polisi, dua pria berpakaian seperti pengacara menembaki Gogi di dalam ruang sidang, membunuhnya di tempat. Para penyerang langsung ditembak mati oleh petugas keamanan yang sedang bertugas.

Penembakan itu sebagai buntut dari persaingan selama bertahun-tahun antara Geng Gogi dan saingannya Geng Tillu, kata polisi. Ada lebih dari 25 orang yang tewas selama bertahun-tahun dalam bentrokan antara kedua geng tersebut.

Gogi terlibat dalam beberapa kasus kriminal. Dia juga pernah dibui di Tihar, kompleks penjara terbesar di India bahkan Asia Selatan.

“Dua orang dari geng saingan menembaki Jitender Gogi di dalam pengadilan. Polisi yang hadir di sana membalas dengan cepat dan membunuh dua penyerang itu. Total tiga orang tewas, termasuk Gogi,” kata seorang perwira polisi senior, dikutip Xinhua, hari ini.

Insiden penembakan itu memicu kepanikan di dalam kompleks pengadilan. Seorang hakim, pengacara, dan lainnya dilaporkan hadir di ruang sidang selama penembakan itu.

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Nasional
1 hari lalu

Pengacara Singgung Proses Hukum Delpedro Cs Tergesa-gesa: Ini Melanggar Konsep Negara Hukum

Internasional
1 hari lalu

Kereta Penumpang Tabrak Kereta Barang, 11 Orang Tewas

Internasional
7 hari lalu

Ketika Trump Sebut PM India Modi Pria Tampan Sekaligus Pembunuh

Internasional
7 hari lalu

Terungkap, Trump Ancam India dan Pakistan Kena Tarif 250% jika Tak Hentikan Perang

Megapolitan
7 hari lalu

Kasus Penembakan Pengacara di Tanah Abang, Polisi Dalami Asal Senpi Pelaku

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal