Arab Saudi Ingatkan Larangan Harus Dipatuhi Jemaah di Raudhah Masjid Nabawi

Muhammad Fida Ul Haq
Jemaah umrah yang beribadah area Raudhah Masjid Nabawi harus mematuhi beberapa aturan (foto: MPI)

JEDDAH, iNews.id - Pemerintah Arab Saudi telah memberitahu umat Muslim yang ingin mengunjungi Raudhah, tempat makam Nabi Muhammad di Masjid Nabawi untuk taat aturan. Salah satunya tidak boleh sibuk selfie hingga merekam video.

Melansir dari Gulf News, Rabu (4/10/2023), jemaah juga tidak boleh mengangkat suara, membawa makanan atau beribadah lebih lama dari waktu yang ditentukan.

Para calon jemaah juga harus melakukan reservasi sebelum tiba di situs yang dihormati ini, dan harus hadir sesuai dengan janji waktu yang ditentukan.

Masjid Nabawi sering dikunjungi jemaah untuk berdoa. Tempat favorit jemaah salah satunya Raudhah.

Arab Saudi memperkirakan sekitar 10 juta jemaah umrah dari luar negeri akan melakukan umrah tahun ini.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Internasional
1 bulan lalu

Heboh Kemunculan Rudal dan Suara Ledakan Dekat Masjid Nabawi, Publik Diminta Tak Spekulasi

Internasional
1 bulan lalu

Viral, Ledakan Keras dan Penampakan Benda Mirip Rudal Dekat Masjid Nabawi Madinah

Megapolitan
2 bulan lalu

Bikin Heboh! Pengajian Umi Cinta di Bekasi Bayar Rp1 Juta Masuk Surga

Megapolitan
3 bulan lalu

Ada Zikir Nasional, Lalu Lintas di Kawasan Masjid Istiqlal Padat

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal