Balas Dendam, Perempuan Ini Potong Alat Vital Ayahnya hingga Tewas

Anton Suhartono
Perempuan di Thiailand memotong alat vital ayahnya hingga tewas (Foto: CTN)

BANGKOK, iNews.id - Seorang perempuan 29 tahun di Thailand nekat memotong alat vital ayah kandungnya hingga tewas. Dia balas dendam karena dianiaya sejak berusia 10 tahun.

Perempuan yang tak disebutkan identitasnya itu ditangkap polisi pada Rabu (17/6/2020) setelah polisi mendapati rekaman CCTV saat dia membuang pisau berlumur darah di tempat sampah sebuah supermarket. Dia juga tertangkap CCTV berkeliaran di jalanan Bangkok seperti kebingungan.

Sementara itu jenazah korban, pria 58 tahun, ditemukan di hari yang sama di rumahnya. Selain kemaluan terpotong, ada pula luka di dahi. Pelaku beraksi menggunakan pisau roti bergerigi.

“Saya tidur nyenyak semalam dan saya ingin mereka yang bermain dalam bisnis pelacuran anak dihukum. Menutupi bukti hanya akan membuat orang baik menjadi jahat,” kata pelaku, dikutip dari The Sun, Minggu (21/6/2020).

Kepolisian Bangkok sejauh ini belum mendapatkan saksi untuk mengungkap kasus.

Mantan istri saat mengambil jenazah hanya mengatakan kepada polisi, putrinya berada dalam asuhan korban selama 3 tahun sejak berusia 10 tahun.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Nasional
3 hari lalu

Prabowo: Olahraga Cermin Keberhasilan Negara, kalau Kalahan Berarti Bangsanya Lemah

Internasional
5 hari lalu

Panas Lagi! Militer Kamboja Tembakkan Artileri ke Thailand

Internasional
12 hari lalu

Thailand Tuduh Kamboja Langgar Gencatan Senjata

Internasional
15 hari lalu

Breaking News: Thailand dan Kamboja Sepakati Gencatan Senjata

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal