Begitu membawa pria-pria itu ke flatnya, Reynhard menyiapkan minuman dicampur dengan obat -kemungkinan menurut polisi GHB- dia lalu memfilmkan dirinya sendiri saat tengah memperkosa pria-pria itu. Para korban yang koma tak sadar kalau mereka diperkosa.
Serangan Reynhard Sinaga baru terungkap pada 2017 setelah korban berusia 18 tahun, bangun sekitar pukul 06.00 ketika tengah diserang. Korban berhasil melawan, dan yang terpenting, berhasil mengambil ponsel iPhone putih Reynhard sebelum meninggalkan apartemen itu.
BACA JUGA:
Pria WNI Dihukum Seumur Hidup atas Kasus Pemerkosaan Terbesar dalam Sejarah Inggris
Media Inggris Sebut WNI Pemerkosa Berantai Reynhard Sinaga sebagai 'Peter Pan' dan Predator Seks