BAGA, iNews.id - Konvoi Gubernur Negara Bagian Borno, Nigeria, Babagana Umara Zulum kembali diserang milisi bersenjata. Sebelumnya, milisi juga menyerang rombongan yang menewaskan puluhan orang.
Kelompok bersenjata dari Negara Islam Provinsi Afrika Barat (ISWAP)--kelompok pecahan dari kelompok jihadis Boko Haram--kembali menyerang iring-iringan gubernur Zulum dekat kota Baga di tepi Danau Chad, Minggu (27/9/2020).
Insiden itu terjadi saat rombongan Gubernur Zulum kembali dari Baga setelah mengiringi ratusan penduduk yang kembali ke kota tempat mereka melarikan diri pada 2014 setelah serangan jihadis yang mematikan.
"Konvoi diserang sekitar 10 kilometer dari Baga dan personel keamanan membalas tembakan, memaksa teroris melarikan diri," kata seorang sumber keamanan dikutip dari AFP, Senin (28/9/2020).
"Pertempuran tidak berlangsung lama dan hanya satu tentara tertembak di bagian bahu, tetapi beberapa kendara mengalami kerusakan," lanjut sumber yang menolak disebutkan namanya.