Beredar Video WNI yang Disandera Abu Sayyaf Menangis Minta Tolong

Nathania Riris Michico
Foto warga Indonesia yang disandera kelompok Abu Sayyaf sedang menangis dan meminta tolong. (Foto: doc. The Star)

Menurut sumber-sumber yang berbasis di Filipina, video itu dikirim oleh kelompok Abu Sayyaf ke pemilik kapal penangkap ikan tempat Samsul bekerja. Video dikirim sebagai upaya untuk meminta uang tebusan untuk pembebasan sandera.

Samsul, diculik di bawah todongan senjata bersama dengan nelayan Indonesia lainnya, Usman Yusof (30), saat berada di perairan Pulau Gaya di Semporna.

Namun, Usman berhasil melarikan diri dari penculiknya pada 5 Desember. Usman berkumpul kembali dengan keluarganya di Indonesia.

Samsul ditahan bersama dengan tiga sandera lainnya, yakni seorang warga Malaysia dan dua orang lagi asal Indonesia. Tiga sandera itu ditangkap oleh orang-orang bersenjata dari kapal penangkap ikan di perairan Kinabatangan dekat rantai pulau Tawi Tawi di Filipina.

Pemilik kapal dan keluarga para sandera diyakini sedang bernegosiasi untuk pembebasan mereka.

Menurut laporan media Filipina saat itu, kelompok Abu Sayyaf menuntut uang tebus 4 juta peso untuk pembebasan Usman dan Samsul secara aman.

Editor : Nathania Riris Michico
Artikel Terkait
Internasional
3 tahun lalu

Wisuda Berdarah di Kampus Ternama, 3 Orang Tewas Ditembak termasuk Mantan Wali Kota

Internasional
3 tahun lalu

2 Militan Pemenggal Kepala 3 Turis Asing Menyerahkan Diri 

Internasional
5 tahun lalu

Polisi Malaysia Tembak Mati 5 Anggota Abu Sayyaf di Sabah

Nasional
5 tahun lalu

Sempat Disandera Abu Sayyaf Setahun Lebih, Empat WNI Diserahkan ke Keluarga

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal