MINSK, iNews.id - Bos tentara bayaran Wagner Group Yevgeny Prigozhin telah kembali ke Rusia. Prigozhin terbang ke Belarusia setelah menghentikan pemberontakan bersenjata terhadap militer Rusia pada 24 Juni lalu.
Kepergiannya ke Belarusia saat itu adalah bagian dari kesepakatan dengan Presiden Alexander Lukashenko untuk mengakhiri pemberontakan. Lukashenko diketahui bertindak mewakili Presiden Rusia Vladimir Putin dalam negosiasi itu.
Lukashenko mengatakan Prigozhin sudah tidak ada lagi di Belarusia.
"Mengenai Prigozhin, dia berada di St Petersburg. Dia tidak berada di wilayah Belarusia," kata Lukashenko, Kamis (6/7/2023).
Meski demikian, dia menegaskan armada tempur milik Wagner masih detempatkan di Belarusia, termasuk beberapa jet tempur.
Dia kembali menegaskan tidak melihat risiko konflik dengan tentara bayaran Wagner di Belarusia. Lukashenko juga tidak yakin para tentara Wagner akan mengangkat senjata melawan Belarusia.
Soal isu perpindahan basis Wagner dari St Petersburg, Rusia, ke Belarusia, Lukashenko menegaskan itu belum pasti. Keputusan tersebut akan bergantung pada Rusia dan Wagner.
"Apakah mereka akan ada di Belarusia atau tidak, berapa jumlahnya, kita akan cari tahu dalam waktu dekat," katanya.