Cuaca Panas Ekstrem, Ratusan Peserta Jambore Pramuka di Korsel Pingsan

Muhammad Fida Ul Haq
Ratusan remaja pingsan saat World Scout Jamboree di Korsel (Foto: World Scouting)

SEOUL, iNews.id - Setidaknya 108 remaja pingsan selama World Scout Jamboree yang diselenggarakan di Korea Selatan. Peserta Pramuka itu berasal dari seluruh dunia yang kebanyakan kaget dengan suhu mencapai 38 derajat Celsius di Buan, Korsel.

Salah satu panitia Jambore hoi Chang-haeng mengatakan sebagian besar anak-anak sudah pulih. Namun, ada dua yang menjalani perawatan intensif.

Acara tersebut akan terus dilanjutkan sambil menambahkan puluhan staf medis lebih banyak untuk mempersiapkan diri menghadapi keadaan darurat lebih lanjut, namun tidak mengkonfirmasi usia dan rincian pribadi lainnya dari orang-orang yang mengalami cedera.

Upacara pembukaan Jambore pada hari Rabu (2/8/2023) malam, telah menarik lebih dari 40.000 pramuka. Sebagian besar remaja, yang membangun perkemahan di kawasan reklamasi Buan.

Suhu di sana mencapai 35 derajat Celsius pada hari Rabu.

Menteri Dalam Negeri Korsel Lee Sang-min memberi instruksi kepada pejabat untuk menambah pendingin udara. Dia mengatakan tujuan dari langkah-langkah ini adalah untuk mencegah insiden yang lebih mengerikan.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Kuliner
2 hari lalu

Viral Jalan-Jalan di Korea Selatan Pria Ini Malah Ketemu Pedagang Cilok Keliling

Megapolitan
8 hari lalu

Gegara Masalah Sepele, Remaja Aniaya Pria Paruh Baya di Jakpus

Internasional
16 hari lalu

Geser Kanker, Bunuh Diri Jadi Penyebab Kematian Tertinggi Usia 40 Tahunan di Korsel

Internasional
19 hari lalu

Korea Utara Tak Mempan Dihukum Sanksi soal Nuklir, Trump Harus Turun Tangan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal