Demo Antivaksin, Massa Blokir Jalan dan Bikin Macet

Ahmad Islamy Jamil
Massa pendemo antivaksin memblokir jalan raya di Ibu Kota Ukraina, Kiev, Rabu (3/11/2021). (Foto: Reuters)

KIEV, iNews.idDemonstrasi antivaksin berlangsung di ibu kota Ukraina, Kiev, Rabu (3/11/2021). Ratusan pengunjuk rasa memblokir jalan raya dan membuat macet lalu lintas di kota itu.

Massa pendmo menyampaikan protes terhadap aturan pembatasan sosial dan vaksinasi wajib, yang diperkenalkan Pemerintah Ukraina untuk mengekang kemunculan kasus baru virus corona.

Negara bekas Uni Soviet telah mencatat rekor tertinggi pertambahan kasus baru dan kematian akibat Covid-19 dalam beberapa pekan terakhir. Sampai hari ini, total kejadian infeksi di sana hampir mencapai 3 juta kasus dengan 69.447 kematian.

Pemerintah setempat mewajibkan pemberian vaksin corona bagi sejumlah pegawai negeri. Aturan yang sama juga berlaku rata di daerah yang termasuk “zona merah” Covid, termasuk Kiev. Hanya orang yang sudah divaksinasi atau mereka dengan hasil tes Covid negatif yang diizinkan masuk ke restoran, pusat kebugaran, dan menggunakan transportasi umum.

Pengunjuk rasa yang memblokir jalan di Kiev hari ini kebanyakan adalah anak-anak muda. Mereka tampak mengangkat poster yang bertuliskan pesan  seperti “Katakan tidak pada sertifikat Covid!”; “Lindungi anak-anak kita,” dan; “Katakan tidak pada genosida Covid!”.

Ukraina tertinggal di belakang negara-negara Eropa lainnya dalam memperoleh vaksin corona tahun ini. Sekarang negeri itu tengah berjuang untuk membujuk masyarakat yang skeptis agar mau divaksinasi.

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Nasional
4 hari lalu

Menkum soal Anggota Brimob Polda Aceh Desersi Gabung Tentara Rusia: Otomatis Kewarganegaraan Hilang

Nasional
4 hari lalu

Satu Personel Brimob Polda Aceh Desersi, Diduga Gabung Tentara Rusia

Internasional
6 hari lalu

Hadapi Amerika, Iran Tak Ingin Konflik tapi Siap Perang

Internasional
7 hari lalu

Waduh, Media AS Sebut Korban Tewas Demo Rusuh di Iran 12.000 Orang

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal