Singapore Airlines (SIA) juga menjadwal ulang penerbangan dari Singapura ke Denpasar. Penumpang yang akan bepergian ke Bali antara Kamis dan Jumat bisa memesan ulang atau meminta pengembalian uang tiket mereka.
Sementara itu, pihak AirAsia yang berbasis di Malaysia juga membatalkan 27 penerbangan.
"Letusan Gunung Agung hari ini berdampak pada beberapa penerbangan kami dari dan ke Bali," demikian bunyi pernyataan pihak AirAsia.
Menurut laporan media, Jetstar dan Virgin Australia juga membatalkan penerbangan. Ratusan penumpang diperkirakan terdampak akibat pembatalan tersebut.
Maskapai penerbangan terpaksa membatalkan penerbangan karena abu vulkanik dapat merusak mesin pesawat, menyumbat bahan bakar dan sistem pendingin, serta mengganggu pandangan pilot.
Gunung Agung merupakan gunung berapi aktif di sebelah timur Bali. Sejak akhir 2017, gunung itu sudah mulai mengeluarkan letusan kecil yang menyebabkan bandara beberapa kali ditutup.