Fenomenal, Akun TikTok Donald Trump Dapat 1,5 Juta Pengikut Kurang dari 24 Jam!

Ahmad Islamy Jamil
Mantan Presiden AS, Donald Trump. (Foto: Reuters)

WASHINGTON DC, iNews.id - Mantan presiden Donald Trump memperoleh lebih dari 1,5 juta pengikut sejak bergabung dalam jejaring sosial TikTok pada Minggu (2/6/2024). Hal ini terbilang fenomenal lantaran terjadi hanya dalam waktu kurang dari 24 jam.

Padahal, sampai sejauh ini baru ada satu video pendek yang diunggah oleh akun terverifikasi milik capres dari Partai Republik itu. Video tersebut menampilkan cuplikan Trump sedang menghadiri acara terbaru Ultimate Fighting Championship (UFC) di Kota Newark, New Jersey, pada akhir pekan kemarin.

TikTok adalah aplikasi untuk membuat dan menonton video pendek, yang dimiliki oleh raksasa teknologi China, ByteDance. Platform medsos ini dirilis pada 2018. Kendati dimiliki oleh perusahaan China, TikTok berkantor pusat di Los Angeles (AS) dan Singapura.

ByteDance mengajukan gugatan ke pengadilan atas undang-undang AS yang mengharuskannya menjual TikTok pada Januari 2024 ke pihak Amerika. Jika tidak, medsos berbagi video singkat itu bakal dilarang di AS. UU tersebut yang mulai berlaku pada April lalu.

Gedung Putih berdalih, mereka hanya ingin kepemilikan yang berbasis di China diakhiri atas dasar keamanan nasional AS, bukan melarang TikTok. Sementara pihak TikTok mengatakan, mereka tidak akan membagikan data pengguna AS kepada Pemerintah China dan telah mengambil langkah-langkah substansial untuk melindungi privasi para penggunanya.

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Internasional
17 jam lalu

Trump Melunak Ingin Bantu Zohran Mamdani Bangun New York, tapi...

Internasional
20 jam lalu

Trump: Amerika Negara Kekuatan Nuklir Nomor 1, tapi Saya Benci Mengakuinya

Internasional
20 jam lalu

Trump Ungkap Penyebab Kekalahan Para Calon Partai Republik dalam Pilkada AS

Internasional
21 jam lalu

Komentar Membingungkan Trump Tanggapi Kemenangan Walkot Muslim New York Zohran Mamdani

Internasional
21 jam lalu

Menang Pilwalkot New York, Zohran Mamdani Janji Pekerjakan PNS yang Dipecat Trump

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal