Gara-Gara Virus Korona, Singapore Airlines dan SilkAir Batalkan 100 Penerbangan Lebih

Anton Suhartono
Singapore Airlines dan SilkAir batalkan 100 penerbangan lebih mulai Maret hingga Mei akibat virus korona (Foto: AFP)

SINGAPURA, iNews.id - Dua maskapai penerbangan Singapura, Singapore Airlines (SIA) dan SilkAir, Selasa (18/2/2020), membatalkan lebih dari 100 penerbangan dari Maret sampai Mei 2020 terkait virus korona atau Covid-19.

Dalam keterangan di Facebook, seperti dilaporkan kembali The Straits Times, keputusan ini diambil karena menurunnya jumlah penumpang, terutama untuk tujuan kota-kota favorit di Jepang, Korea Selatan, Jerman, Amerika Serikat, maupun Indonesia.

Para calon penumpang yang telah memesan tiket untuk periode tersebut diminta mengecek ke situs web Singapore Airlines atau akun Facebook untuk mendapat informasi lebih lanjut. Bagi mereka yang memesan tiket melalui agen perjalanan diminta menghubungi agen.

Penerbangan SIA pertama yang dibatalkan adalah SQ968 rute Singapura-Jakarta pada 3 Maret 2020 dan penerbangan terakhir adalah Singapura-London dan Tokyo-Singapura yakni pada 31 Mei.

Menurut SIA, para calon penumpang terdampak akan dialihkan ke penerbangan lain.

Awalnya penerbangan yang terganggu hanya rute Singapura dan kota-kota di China, namun merambah ke negara lain seiring dengan meningkatnya kasus virus korona dari hari ke hari.

SIA akan terus memantau kondisi dan menyesuaikan situasi sesuai perkembangan.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
16 jam lalu

Trump Sebut Amerika Negara Nuklir Nomor 1, Rusia Nomor 2 dan China Ke-3

Internasional
1 hari lalu

Identitas 3 Astronaut China yang Terdampar di Luar Angkasa Terungkap!

Sains
1 hari lalu

Tragis! 3 Astronaut China Terlantar di Luar Angkasa gegara Tabrak Puing Antariksa

Internasional
3 hari lalu

Militer China Operasikan Kapal Induk Terbesar, Amerika Patut Waspada

Nasional
5 hari lalu

Sertifikasi Influencer Dianggap Penting, Dosen UMY Ungkap Alasannya  

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal