Gempa Taiwan: Korban Luka Tembus 1.000 Orang, Warga Ngungsi Takut Guncangan Susulan

Anton Suhartono
Jumlah korban luka akibat gempa bumi bermagnitudo 7,2 yang mengguncang Taiwan bertambah hingga menembus 1.000 orang (Foto: Reuters)

HUALIEN, iNews.id - Jumlah korban luka akibat gempa bumi bermagnitudo 7,2 yang mengguncang Taiwan bertambah hingga menembus 1.000 orang, Kamis (4/4/2024). Sementara korban tewas tetap di angka sembilang orang.

Departemen pemadam kebakaran Taiwan menyatakan, jumlah korban luka melonjak jadi 1.038 orang. Korban terbaru ditambahkan setelah petugas menyelamatkan atau menemukan orang-orang yang sempat terjebak.

Sementara itu 48 orang lainnya hilang, termasuk 42 karyawan hotel taman nasional Hualien. Para karyawan tersebut dalam perjalanan menggunakan empat kendaraan menuju tempat mereka bekerja yakni hotel di Taman Nasional Ngarai Taroko saat gempa mengguncang pada Rabu (3/4/2024) sekitar pukul 08.00 waktu setempat.

Pusat komando penanggulangan bencana menyatakan pencarian terhadap pekerja hotel menjadi fokus utama. Pihak berwenang berencana mengirim drone dan helikopter untuk pencarian serta mengirim pasokan jika ditemukan selamat.

Gempa terkuat di Taiwan sejak 25 tahun itu terjadi saat orang-orang berangkat kerja dan sekolah. Titik pusat gempa berada di sebelah timur Hualien, wilayah yang sebagian besar perdesaan berpenduduk jarang.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
58 menit lalu

Xi Jinping Peringatkan Trump: Taiwan Harus Kembali ke Pangkuan China!

Internasional
1 hari lalu

Arab Saudi Diguncang 2 Kali Gempa Bumi

Internasional
2 hari lalu

Gempa M5,5 yang Porak-Porandakan Bangladesh Terkuat sejak 100 Tahun

Internasional
2 hari lalu

Gempa M5,5 Bangladesh Tewaskan 10 Orang, Ratusan Luka

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal