MOSKOW, iNews.id - Kapal-kapal perang Rusia memulai latihan berskala besar di Laut Hitam, Rabu (29/7/2020). Latihan ini digelar tak lama setelah berakhirnya latihan serupa yang dilakukan Amerika Serikat (AS) dengan para sekutu juga di wilayah yang sama.
Kementerian Pertahanan Rusia, seperti dikutip dari Xinhua, Kamis (30/7/2020), menyatakan, lebih dari 20 kapal dari Armada Laut Hitam Rusia, termasuk fregat, kapal rudal kecil, serta kapal pendarat besar, ikut serta dalam latihan tersebut, di samping pesawat dan helikopter tempur.
Latihan melibatkan puluha ribu pasukan itu bertujuan untuk meningkatkan kemampuan militer Rusia dalam melakukan pertahanan antipesawat dan menghadapi sabotase.
Pada Senin lalu, Amerika Serikat dan beberapa negara selesai melaksanakan latihan Angkatan Laut Ukraina-AS bersandi Sea Breeze 2020.
Latihan selama sepekan tersebut melibatkan sekitar 2.000 tentara serta lebih dari 20 kapal serta pesawat dari delapan negara, yakni Ukraina, AS, Bulgaria, Georgia, Spanyol, Norwegia, Rumania, dan Turki.
Ini merupakan latihan rutin tahunan yang digelar di Ukraina sejak 1997 sebagai bagian dari program Kemitraan untuk Perdamaian Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO).