Infografis Pemerintah China Hapus Nama Artis Vicky Zhao dari Internet

Umaya Khusniah
Infografis Pemerintah China hapus nama artis Vicky Zhao dari internet. (Infografis: Sopan A)

BEIJING, iNews.id - Pemerintah China menyensor nama seorang artis terkenal dari semua situs pencarian internet negara tersebut. Sayang, pemerintah tak menjelaskan secara detail alasan penghapusan tersebut. 

Nama artis Zhao Wei atau yang kerap disapa Vicky Zhao diblacklist di internet China. Semua serial dan acara obrolan yang menampilkan artis kelahiran 12 Maret 1976 ini telah menghilang dari situs streaming online utama negara tersebut. Bahkan, namanya tak lagi muncul di dalam daftar kredit film-filmnya.

Agensi Zhao, Pulin Saisi mengaku tidak mengetahui situasi tersebut. "Saya tidak tahu kabar ini," katanya. 

Dilansir dari Daily Star, sebelumnya Global Times yang dikendalikan Partai Komunis menuduh Zhao telah terjerat berbagai skandal selama bertahun-tahun. Laporan itu juga mengklaim Zhao telah melarikan diri ke Prancis setelah dia masuk daftar hitam.

Sebaliknya, artis itu membantah klaim tersebut melalui posting media sosial yang sekarang telah dihapus. Dia mengaku tengah tinggal bersama orang tuanya di Beijing.

Editor : Umaya Khusniah
Artikel Terkait
Internasional
5 bulan lalu

Infografis Alasan China Bersekutu dengan Pakistan

Bisnis
6 bulan lalu

Infografis Perusahaan asal China Huayou Gantikan LG dalam Proyek Baterai di RI

Internasional
7 bulan lalu

Infografis Senjata Ampuh China untuk Lawan Perang Dagang AS

Bisnis
7 bulan lalu

Infografis China Temukan Cadangan Emas Terbesar di Dunia Bernilai Rp1.377 Triliun

Internasional
7 bulan lalu

Infografis Trump Tunda Pemberlakuan Tarif Resiprokal 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal