MOSKOW, iNews.id - Pengiriman jet tempur oleh negara Barat ke Ukraina hanya akan memperpanjang konflik. Juru Bicara Kremlin Dmitry Peskov mengatakan pengiriman jet tempur hanya akan menambah penderitaan rakyat Ukraina.
Setiap jet tempur canggih berstandar NATO yang dikirim, kata dia, juga akan membawa rasa sakit rakyat Ukraina.
"Ini tidak lebih dari meningkatnya keterlibatan Inggris, Jerman, dan Prancis dalam konflik antara Rusia dan Ukraina," kata Peskov.
Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky sebelumnya berkunjung ke Inggris bertemu dengan Perdana Menteri Rishi Sunak. Dia meminta kepada Sunak agar Inggris menyediakan jet tempur dalam paket pengiriman senjata berikutnya.