Sementara jika gencatan senjata dilakukan saat ini, jumlah korban tewas bisa bertambah 11.580 orang dalam 6 bulan. Wabah penyakit akan menjadi tantangan utama di mana sistem sanitasi dan kesehatan di Gaza tak berfungsi.
Sekitar 3.250 dari jumlah itu disebabkan oleh komplikasi jangka panjang akibat cedera trauma serta 8.330 sisanya akibat sebab lain.
Data Kementerian Kesehatan di Gaza mengungkap, serangan Israel ke Gaza hingga Selasa (20/2/2024) tekah menewaskan lebih dari 29.100 orang.
Rumah sakit di Gaza hancur akibat pertempuran dan lebih dari 85 persen dari 2,3 juta penduduknya mengungsi. Buruknya sanitasi dan kondisi di pengungsian memicu berbagai penyakit seperti diare serta malnutrisi.