Bahkan Biden menegaskan siap mengerahkan kekuatan militer terhadap Iran jika negara itu mengembangkan nuklirnya untuk persenjataan.
"Jika itu adalah pilihan terakhir, iya," ujarnya, saat ditanya wartawan.
Sementara itu Juru Bicara Garda Revolusi Islam Iran Abolfazl Shekarchi memperingatkan AS soal ancamannya mengerahkah kekuatan militer.
"Amerika dan Zionis (Israel) tahu betul harga yang harus dibayar dengan penggunaan kalimat 'kekuatan terhadap Iran'," kata Juru Bicara Garda Revolusi Islan Iran, Abolfazl Shekarchi.
Iran berkali-kali membantah sedang mengembangkan senjata nuklir dengan menegaskan program nuklirnya hanya untuk tujuan damai.