Lebih lanjut Erdogan juga menyalahkan negara-negara Barat yang berpihak kepada Israel sehingga menggunakan standar ganda. Negara-negara tersebut, kata dia, enggan mengecam serangan Israel terhadap misi diplomatik Iran, namun sebaliknya mengutuk serangan balasan ke Israel.
“Kita telah menyaksikan pendekatan standar ganda yang dilakukan negara-negara Barat,” kata Erdogan, seraya menambahkan hanya segelintir negara yang mengutuk tindakan Israel.
Dia menegaskan kembali perbuatan brutal Israel di Jalur Gaza. Pasukan Israel tanpa pandang bulu membunuh puluhan ribu warga sipil Palestina di Gaza, termasuk orang-orang yang mengantre untuk mendapatkan bantuan kemanusiaan.
“Selama lebih dari 132 hari, Israel telah menerapkan kebijakan genosida,” tuturnya