Israel Bunuh 436 Warga Gaza dalam Serangan 12 Jam, Dua per Tiganya Anak-Anak dan Perempuan

Anton Suhartono
Serangan Israel terhadap Gaza pada Selasa (18/3) telah menewaskan 436 orang (Foto: AP)

GAZA, iNews.id -  Serangan Israel terhadap Jalur Gaza pada Selasa (18/3/2025) menewaskan 436 orang. Jumlah itu masih mungkin bertambah karena banyak korban luka dalam kondisii kritis serta banyak yang tertimbun reruntuhan belum bisa dievakuasi.

Data Kementerian Kesehatan Palestina di Gaza hingga Rabu (19/3/2025) malam mengungkap dari total korban tewas, 183 di antaranya anak-anak, 94 perempuan dewasa, 34 orang lanjut usia, serta 125 pria muda. Ini berarti dua per tiga dari korban tewas adalah anak-anak dan perempuan.

Militer Zionis melancarkan 100 serangan udara ke Gaza pada Selasa dini hari hingga siang.

Sementara itu hasil temuan Al Jazeera menyebutkan Israel menyerang 23 lokasi pada Selasa, yakni sejak sekitar pukul 02.00 hingga pukul 14.00 waktu setempat.

Serangan Israel menargetkan berbagai wilayah di Jalur Gaza, dari utara ke selatan, termasuk Jabalia, Beit Hanun, Kota Gaza, Nuseirat, Deir El Balah, Khan Younis, dan Rafah. Bahkan daerah yang telah ditetapkan sebagai zona kemanusiaan, termasuk Al Mawasi, juga menjadi target serangan udara.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
3 jam lalu

Israel Kecam Keputusan Turki Tangkap Netanyahu, Sebut Erdogan Tiran

Internasional
4 jam lalu

Turki Keluarkan Surat Perintah Penangkapan untuk Netanyahu, Ini Komentar Hamas 

Internasional
6 jam lalu

Ini Alasan Turki Keluarkan Surat Perintah Penangkapan terhadap Netanyahu

Internasional
7 jam lalu

Trump Umumkan Kazakhstan Akan Berdamai dengan Israel di Bawah Perjanjian Abraham

Internasional
7 jam lalu

Turki Keluarkan Surat Perintah Penangkapan untuk Netanyahu

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal