Israel Ogah Perang Lawan Hizbullah Lebanon, Pilih Jalur Diplomasi

Anton Suhartono
Israel berupaya menghindari perang dengan kelompok Hizbullah Lebanon (Foto: Reuters)

TEL AVIV, iNews.id - Israel berupaya menghindari perang dengan kelompok Hizbullah Lebanon. Jalur diplomasi akan ditempuh untuk menyelesaikan konflik di perbatasan yang semakin meningkat.

Kedua pihak di ambang perang terbuka setelah serangkaian aksi saling serang yang intensif sejak sepekan terakhir. Kelompok Hizbullah melancarkan serangan ke Israel sejak Oktober 2023 sebagai bentuk solidaritas terhadap warga Jalur Gaza, Palestina.

Penasihat Keamanan Nasional Israel Tzachi Hanegbi mengatakan pihaknya akan menghabiskan waktu beberapa pekan ke depan untuk berusaha menyelesaikan konflik dengan kelompok Hizbullah. Dia menegaskan, Israel lebih memilih solusi diplomatik.

Menurut Hanegbi, Israel telah berdiskusi dengan para pejabat Amerika Serikat (AS) mengenai kemungkinan berakhirnya operasi militer Israel di Gaza. Hizbullah pernah menegaskan bahwa perang baru akan berakhir jika Israel menghentikan serangannya di Gaza.

“Kami dan Amerika yakin (ada upaya diplomatik). Kami akan mendedikasikan waktu beberapa pekan untuk mencapai kesepakatan,” kata Hanegbi, dikutip dari Reuters, Selasa (25/6/2024).

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
24 menit lalu

Turki Keluarkan Surat Perintah Penangkapan untuk Netanyahu, Ini Komentar Hamas 

Internasional
2 jam lalu

Kazakhstan Ikuti Jejak UEA dan Maroko, Gabung Klub Negara Muslim Pro-Israel

Internasional
3 jam lalu

Ini Alasan Turki Keluarkan Surat Perintah Penangkapan terhadap Netanyahu

Internasional
3 jam lalu

Trump Umumkan Kazakhstan Akan Berdamai dengan Israel di Bawah Perjanjian Abraham

Internasional
4 jam lalu

Turki Keluarkan Surat Perintah Penangkapan untuk Netanyahu

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal