Istri Najib Razak Ditangkap KPK Malaysia, Ini Komentar Putrinya

Anton Suhartono
Nooryana Najwa Najib (Foto: AFP)

KUALA LUMPUR, iNews.id - Putri pasangan mantan Perdana Menteri Malaysia Najib Razak dan Rosmah Mansor, Nooryana Najwa Najib, mengomentari penangkapan ibunya oleh komisi antikorupsi (MACC), Rabu (3/10/2018). Dia menilai penangkapan ini sebagai tindakan berlebihan.

Dalam komentarnya di akun Instagram, Nooryana mengaku masih bisa menerima atas perlakuan terhadap ayahnya, Najib Razak. Namun penangkapan ibunya serta penggeledahan rumah neneknya, Rahah Mohammad Noah, sudah melampaui batas.

"Saya bisa menerima tindakan terhadap seorang pria yang pernah berkuasa (Najib), tetapi menempatkan kehidupan seorang perempuan dalam bahaya sudah berlebihan. Dua pekan lalu, Anda menggerebek rumah ibunya dan hari ini Anda meminta istri dan berencana mendakwanya pada hari yang sama saat suaminya di pengadilan," ujarnya.

Di posting-an itu, Nooryana turut mengunggah foto dia saat kecil bersama Rosmah yang tentunya masih muda.

"Saya akan selalu berdiri di samping perempuan yang melahirkan saya, menyeka air mata ketika saya drop, tidur bersama ketika saya sakit, dan mengajari saya cara berdiri dengan kedua kaki sendiri. Sesuai perkataanmu pagi ini Ibu, insya Allah, kami akan bertahan," tulisnya.

Rosmah ditangkap di kantor MACC pada pukul 15.20 waktu setempat setelah diperiksa selama sekitar empat jam.

Perempuan berusia 66 tahun itu akan menghadapi beberapa dakwaan di bawah UU Anti-Pencucian Uang, Anti-Pembiayaan Terorisme, dan Hasil Tindakan Tidak Sah Tahun 2001.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
4 bulan lalu

Tersangka Korupsi Ini Nekat Bakar Uang Tunai Rp3,8 Miliar karena Panik Rumah Digeledah

Internasional
8 bulan lalu

Kasus Korupsi Mantan PM Malaysia Ismail Sabri Yaakob Libatkan Uang Rp2,6 Triliun

Internasional
8 bulan lalu

KPK Malaysia Tetapkan Mantan PM Ismail Sabri Yaakob Tersangka Korupsi

Internasional
12 bulan lalu

Malaysia Heboh, Mantan PM Najib Razak Dibebaskan dari Tuduhan Korupsi Dana 1MDB Rp23 Triliun

Internasional
2 tahun lalu

KPK Malaysia Periksa Mahathir Mohamad

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal