Japan Airlines Rugi Rp1,6 Triliun akibat Pesawat A350 Terbakar, Diganti Asuransi

Anton Suhartono
Pesawat Japan Airlines Airbus A350 terbakar di Bandara Haneda, Tokyo (Foto: Kyodo via AP)

TOKYO, iNews.id - Maskapai Japan Airlines mengumumkan kerugian lebih dari 105 juta dolar AS atau sekitar Rp1,63 triliun akibat kecelakaan pada Selasa (2/1/2024). Pesawat Airbus A350 ludes terbakar di Bandara Haneda, Tokyo, setelah bertabrakan dengan pesawat Penjaga Pantai Jepang di landasan pacu.

Semua penumpang dan kru, berjumlah 379 orang, selamat dalam insiden itu. Sementara lima dari enam kru pesawat Dash-8 Bombardier Penjaga Pantai Jepang tewas.

Untuk korban luka, sedikitnya 17 orang dari penumpang JAL dan satu dari pesawat Penjaga Pantai yakni pilot.

Namun JAL memastikan pesawat Airbus A350 yang terbakar itu sudah diasurasikan dan dalam proses penggantian.

Perusahaan masih menghitung dampak kecelakaan itu terhadap pendapatan JAL untuk tahun keuangan yang berakhir pada 31 Maret mendatang.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
6 hari lalu

Kebakaran Dahsyat di Jepang Ludeskan 170 Rumah, Api Menyebar ke Hutan

Internasional
9 hari lalu

Beruang Masuk Mal di Jepang Bikin Panik Pengunjung, Ujungnya Disetrum sampai Mati

Internasional
9 hari lalu

Tensi Memanas, Kapal Penjaga Pantai China Melintas di Senkaku Jepang

Internasional
11 hari lalu

Ini Pernyataan PM Jepang Sanae Takaichi yang Bikin China Murka

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal