WASHINGTON, iNews.id - Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden mengungkap banyak korban hilang dalam kebakaran dahsyat di Los Angeles, California. Oleh karena itu, ada kemungkinan korban tewas akibat bencana paling dahsyat dalam sejarah California itu bertambah.
Sejauh ini kebakaran di penjuru Los Angeles County mencapai 10 orang serta banyak lainnya menderita luka, termasuk yang menjalani perawatan karena gangguan pernapasan.
"Jumlah korban kemungkinan akan meningkat. Apakah jumlahnya signifikan atau tidak, kami belum tahu. Masih banyak orang belum diketahui keberadaannya. Kami tidak tahu di mana mereka berada," kata Biden, seperti dikutip dari Sputnik, Sabtu (11/1/2024).
Biden juga menolak untuk menybutkan angka kerugian akibat kebakaran tersebut.
"Kami ingin memastikan dulu, mendapatkan perkiraan kerugian yang nyata, dipikirkan secara matang," ujarnya.
Setidaknya enam kebakaran besar melanda Los Angeles County, termasuk yang terbesar adalah Palisides Fire dan Eaton Fire.