Kazakhstan sebelumnya memang mengalami kekurangan listrik sejak masuknya para penambang mata uang kripto ke negeri itu. Kini, negara bekas Uni Soviet itu sudah mulai secara rutin memutus pasokan listrik mereka dan melakukannya dari 24 Januari hingga akhir bulan ini, menurut dokumen yang diterbitkan secara daring oleh salah satu penambang kripto lokal.
Pemadaman listrik dilaporkan terjadi di kota terbesar Kazakhstan, Almaty, dan beberapa kota besar di selatan negara itu yang dekat dengan perbatasan Uzbekistan dan Kirgizstan. Bandara di Tashkent (ibu kota Uzbekistan) juga sempat berhenti menerima penerbangan.