Kepuasan Publik AS terhadap Joe Biden Anjlok, Partai Republik Diprediksi Rebut Kendali Kongres

Ahmad Islamy Jamil
Presiden AS Joe Biden. (Foto: Reuters)

WASHINGTON DC, iNews.id – Tingkat kepuasan publik AS terhadap kinerja Presiden Joe Biden anjlok menjadi 39 persen. Hal itu terungkap dalam jajak pendapat oleh Reuters/Ipsos pada Senin (7/11/2022). 

Hasil tersebut semakin memperkuat prediksi sebagian kalangan bahwa Partai Demokrat yang menjadi kendaraan Biden selama ini bakal menelan kekalahan dalam Pemilihan Sela AS yang bakal digelar pada Selasa (8/11/2022).

Jajak pendapat nasional oleh Reuters/Ipsos yang berlangsung selama dua hari itu menemukan bahwa kepuasan orang Amerika terhadap kinerja Biden turun satu poin. Angka itu mendekati titik terendah selama masa kepresidenannya.

Ketidakpopuleran Biden turut mendorong pandangan bahwa Partai Republik akan memenangkan kendali DPR AS dan mungkin juga Senat AS pada pemilu sela kali ini.

Pusat Studi Politik Universitas Virginia pada Senin memperkirakan bahwa Partai Republik akan dengan mudah memenangkan mayoritas di DPR AS. Partai itu diperkirakan bakal memperoleh 24 kursi, dan akan menambah mayoritas tipis di Senat AS.

Jika itu terjadi, kontrol terhadap Kongres AS akan memberikan kekuatan bagi Partai Republik untuk menghalangi bahkan menyetop berbagai agenda Biden di legislatif.

Biden mulai menjabat kepala negara AS pada Januari 2021, di tengah pandemi Covid-19. Masa jabatannya ditandai dengan sejumlah tantangan ekonomi akibat krisis kesehatan global, termasuk melonjaknya inflasi. Tahun ini, tingkat kepuasan publik terhadap kinerjanya sempat turun hingga menjadi 36 persen pada Mei dan Juni.

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Nasional
2 jam lalu

Partai Demokrat Dukung Pemerintah Beri Gelar Pahlawan Nasional kepada Gus Dur dan Soeharto

Internasional
3 hari lalu

Trump Ungkap Penyebab Kekalahan Para Calon Partai Republik dalam Pilkada AS

Internasional
4 hari lalu

Menang Pilwalkot New York, Zohran Mamdani Janji Pekerjakan PNS yang Dipecat Trump

Internasional
4 hari lalu

Profil Ghazala Hashmi, Perempuan Muslim Pertama Jadi Wakil Gubernur Virginia AS

Internasional
4 hari lalu

Trump Ngamuk Para Calon dari Partai Republik Kalah dalam Pilkada AS

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal