Korut Kirim 3.000 Pasukan ke Rusia untuk Perang, AS: Berbahaya!

Anton Suhartono
Intelijen Korsel mengungkap militer Korut telah mengirim 3.000 pasukan ke Rusia untuk membantu perang melawan Ukraina (Foto: KCNA)

SEOUL, iNews.id - Intelijen Korea Selatan (Korsel) mengungkap militer Korea Utara (Korut) telah mengirim 3.000 pasukan ke Rusia untuk membantu perang melawan Ukraina. Angka tersebut melonjak dua kali lipat dari laporan sebelumnya.

Beberapa anggota parlemen Korsel yang mendapat pengarahan dari Badan Intelijen Nasional Korsel mengatakan, Korut telah berjanji kepada Rusia untuk mengirim total 10.000 pasukan.

Seorang anggota parlemen yang meminta identitasnya tak dipublikasikan mengatakan, pengiriman tersebut dilakukan secara bertahap hingga Desember 2024.

Rusia dan Korut membantah laporan tersebut, tak ada pengiriman pasukan untuk berperang di Ukraina.

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky sebelumnya mendesak negara-negara sekutu untuk merespons keterlibatan Korut dalam perang di negaranya.

Dubes Ukraina untuk PBB Sergiy Kyslytsya mengatakan pasukan tersebut kemungkinan siap berperang melawan Ukraina mulai 1 November.

Wakil Duta Besar (Dubes) AS untuk PBB Robert Wood mengatakan pemerintah sedang berkonsultasi dengan sekutu lainnya membahas dampak keterlibatan Korut dalam perang.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
15 jam lalu

Duh, Korut Tembakkan Roket Artileri saat Menhan AS Hegseth Berkunjung ke Perbatasan Korsel

Buletin
17 jam lalu

Detik-Detik Penangkapan 5 Pengeroyok Pemuda hingga Tewas di Masjid Sibolga

Nasional
18 jam lalu

Ketua DPR Soroti Gubernur Riau Kena OTT KPK, Ingatkan Kepala Daerah Mawas Diri

Internasional
18 jam lalu

Profil Kim Yong Nam Mantan Kepala Negara Korea Utara yang Meninggal, Diplomat Kawakan

Nasional
19 jam lalu

Hore! Prabowo Restui KAI Tambah 30 Rangkaian KRL Baru, Paling Lambat 1 Tahun

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal