Lukisan yang Ditelantarkan di Dapur Ternyata Laku Rp368 M, Pemilik Kaya Mendadak

Anton Suhartono
Lukisan Christ Mocked karya Cimabue terjual 24 juta euro (Foto: AFP)

PARIS, iNews.id - Lukisan langka karya seniman kenamaan Italia di era Renaissance, Cimabue, terjual dengan harga 24 juta euro atau sekitar Rp368 miliar dalam lelang yang diselenggarakan Rumah Lelang Aceton di Senlis, Prancis, Minggu (27/10/2019).

Lukisan ini pernah ditelantarkan selama puluhan tahun, yakni digantung begitu saja di dapur rumah warga Prancis di perdesaan, karena pemiliknya, seorang perempuan lanjut usia, tak mengetahui nilai dari karya seni bertema 'Christ Mocked' tersebut.

Aceton tak menyebutkan identitas dari pemilik baru lukisan karya pria yang juga disebut dengan Cenni di Pepo ini.

Angka penjualan tersebut jauh di atas perkiraan awal penyelenggara, di mana ditaksir akan lepas tangan dengan nilai antara 4 juta sampai 6 juta euro.

Acteon menyatakan, pencapaian tersebut merupakan yang termahal bagi lukisan dari abad pertengahan serta yang tertinggi ketujuh bagi lukisan dari abad pertengahan atau lebih tua lagi.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Nasional
4 hari lalu

Kejagung Segera Lelang Aset Sandra Dewi, Pulihkan Kerugian Kasus Harvey Moeis

Internasional
11 hari lalu

Prancis Kirim Tentara ke Israel, Awasi Gencatan Senjata Gaza

Bisnis
13 hari lalu

Kemenkeu Lelang Barang Kalcer, Ada Sepatu Lari sampai Jam Tangan Mewah

Internasional
19 hari lalu

Dijebloskan ke Penjara, Sarkozy Jadi Mantan Presiden Prancis Pertama Huni Hotel Prodeo

Internasional
19 hari lalu

Duh, Pencuri di Museum Louvre Paris Mungkin Lebur Perhiasan Peninggalan Napoleon

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal