“Kami tidak mennoleransi kehadiran dan aktivitas yang bertentangan dengan keamanan nasional kami di Israel, di dekat perbatasan kami. Dan kami akan melakukan tindakan yang diperlukan dalam hal ini,” ujar Menteri Luar Negeri Iran, Hossein Amir-Abdollahian, pekan lalu.
Azerbaijan dan Israel telah memperkuat aliansi militer mereka dalam beberapa bulan terakhir. Sejumlah pesawat tak berawak atau drone berteknologi tinggi yang dipasok Israel membantu Azerbaijan saat menghadapi konflik dengan Armenia atas wilayah Nagorno-Karabakh, tahun lalu.