Mengenal Ritual Pemakaman Langit Tibet, Seperti Apa Tradisinya?

Irma Rizqi Yani Solihah
pegunungan tibet

JAKARTA, iNews.id - Ritual pemakaman langit Tibet menjadi salah satu tradisi yang sangat unik di dunia. Nah agar lebih mengenal tradisi unik dalam pemakaman, simak informasinya di sini.

Mengenal Ritual Pemakaman Langit Tibet

Ritual pemakaman langit Tibet dilakukan di atas ketinggian yang melambangkan, seperti berada di atas langit. Kegiatan sakral itu berbeda dari ritual pemakaman yang ada di dunia, karena jasad orang yang meninggal diletakkan di pegunungan.

Uniknya lagi dari ritual pemakaman langit tibet adalah jasad orang yang meninggal mempersilahkan untuk dimangsa oleh burung-burung pemakan bangkai. Masyarakat Tibet yang memeluk kepercayaan Buddha Vajrayana yakin dengan adanya reinkarnasi atau lahir kembali setelah kematian.

Sehingga perwujudannya ritual pemakaman langit Tibet menggambarkan bahwa setiap jiwa yang meninggal akan mudah diantarkan oleh burung nasar ke surga. Burung nasar juga dipandang sebagai reinkarnasi malaikat yang disebut sebagai penari langit atau dakini. 

Selain itu, ritual ini juga dipilih karena kondisi alam yang kurang strategis untuk melakukan pemakaman serta kremasi bagi jenazah. Selain di Tibet juga terdapat wilayah lain yang melakukan tradisi ini seperti di Mongolia, Mongolia dalam, serta Qinghai.

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
Internasional
7 hari lalu

7 Pendaki Internasional Tewas di Pegunungan Nepal akibat Dihantam Longsoran Salju

Nasional
8 hari lalu

PMTI Kecam Pandji Pragiwaksono, Candaan soal Rambu Solo Lukai Hati Orang Toraja

Megapolitan
20 hari lalu

Jakarta Krisis Lahan Pemakaman, Distamhut DKI: 69 dari 80 TPU Penuh

Seleb
30 hari lalu

Jenazah Ibu Olla Ramlan Dimakamkan, Sean Mikael Turun ke Liang Lahat

Seleb
1 bulan lalu

Jenazah Saksofonis Dennis Junio Dimakamkan di Bandung Besok

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal